Tuesday, February 3, 2015

Resep Cara Membuat Ayam Penyet Enak Lezat

Drogpatravel.bizResep Cara Membuat Ayam Penyet Enak Lezat, update resep masakan untuk pagi kali ini saya akan berbagi resep masakan cara membuat ayam penyet yang enak dan lezat. Sebagian beesar masyarakat di Indonesia sudah terbiasa mengkonsumsi ayam sebagai makanan favorit nya, namun tidak semuanya suka dengan hanya satu olahan daging ayam saja karena ayam ini bisa dibuat menjadi apa saja, misalnya dimasak dengan kuah seperti opor ayam, ayam santan, gukai ayam dan masih banyak lainnya. Selain itu juga ayam bisa disajikan dengan cara di goreng seperti ayam goreng kremes, ayam goreng kentaki, ayam goreng pop dan laiinya, dan juga bisa disajikan dengan dibakar atau dipanggang, seperti ayam bakar kecap, ayam bakar pedas manis dan yang ingin saya bagikan resepnya disini adalah ayam penyet yang juga sangat lezat sekali rasanya. Lihat juga kumpulan resep ayam bakar yang lezat

Resep ini saya dapatkan dari sebuah tempat makan yang biasa saya kunjungi saat sepulang kuliah atau hari minggu bersama kekasihku. Rasanya yang khas dengan lumuran sambal hijau yang pedas membuatku jatuh cinta pada ayam penyet itu. Dan akhirnya saya putuskan untuk berbagi cara membuat ayam penyet yang enak dan lezat kepada kalian semua. Baiklah langsung saja kita lihat ini dia Resep Cara Membuat Ayam Penyet Enak Lezat selengkapnya.

Resep Cara Membuat Ayam Penyet Enak Lezat


Bahan Ayam Penyet :
  • 1 ekor ayam segar, potong menjadi 15 bagian
  • 250 air
  • 2 lembar daun jeruk 
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai 
  • 1 potong lengkuas
  • garam secukupnya
Bahan Sambal Pedas :
  • 10 buah cabai merah ukuran besar
  • 5 buat cabai rawit hijau
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 4 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 sendok teh terasi bakar
  • 1 batang serai 
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 buah tomat merah ukuran besar, potong titis 
  • gula merah secukupnya
  • garam secukupnya
  • minyak untuk menumis
Bumbu Halus :
  • 10 siung bawang putih
  • 12 butir bawang merah
  • 5 cm jahe
  • 5 cm kunyit
  • 5 butir kemiri 
  • garam secukupnya
Cara Membuat Ayam Penyet :
  1. Buat sambalnya, rebus cabai merah, keriting, cabai rawit, bawang putih dan bawang merah di dalam air hingga mendidih atau sekitar 10 menit saja. Angkat dan tiriskan lalu haluskan dengan terasi hingga merata.
  2. Panaskan minyak di atas penggorengan dengan api kecil, tumis daun jeruk, tomat, serai dan daun salam.
  3. Masukkan bumbu yang sudah di haluskan tadi, aduk-aduk hingga rata. Tambahkan gula merah dan garam ke dalam tumisan.
  4. Tumis sampai matang, angkat dan letakan sambal yang sudah jadi di atas cobek.
  5. Membuat Ayamnya, campur dan masukkan bumbu halus, lengkuas, daun jeruk, serai dan daun salam ke dalam air, didihkan hingga mendidih.
  6. Masukkan potongan-potongan ayam ke dalamnya, rebus hingga empuk. Tiriskan.
  7. Goreng ayam di atas penggorengan dengan api kecil hingga matang.
  8. Angkat dan letakan di atas cobek yang berisi sambal tadi. Penyet / tekan-tekan ayamnya hingga terasa agak ratak.
  9. Sajikan selagi hangat
Berikut tadi artikel resep masakan mengenai Resep Cara Membuat Ayam Penyet Enak Lezat yang bisa saya bagikan kali ini, semoga kalian bisa membuatnya dengan rasa yang sama lezatnya dengan buatan warung makan yang biasanya saya beli. Selamat mencoba, dan lihat RESEP MASAKAN LAINNYA

Resep Cara Membuat Ayam Penyet Enak Lezat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: LordTatsu